Event

Diva Beauty Soiree with Sociovit

10:38 PM

Halo temen-temen!
Jadi beberapa hari yang lalu aku di undang ke acara launching Diva Beauty, Soiree with Sociovit. Diacara ini kita di perkenalkan dengan Diva Beauty. Diva Beauty sendiri adalah minuman kecantikan kolagen dengan rasa buah, pertama di Indonesia yang di produksi oleh Kalbe.


Kalian pasti udah pada tau manfaat kolagen untuk kulit kita kan? Kandungan utama yang ada di Diva Beauty Drink ini adalah kolagen aktif, yaitu kolagen yang di kombinasikan dengan elastin dengan rasio yang sama dengan yang ada di kulit kita. Selain itu juga ada Superfruits, yang terdiri dari Pomegranate, Acai, Acerola dan juga Grapeseed. Yang kaya antioksidan untuk melindungi kulit dari radikal bebas serta berfungsi sebagai UV protektor guna mencegah noda hitam. Gak lupa juga ada Vitamin E untuk membantu mempercepat pertumbuhan sel kulit baru.



Banyak banget kan kandungan nutrisi dari Diva Beauty Drink ini? Dan pastinya bisa bikin kulit jadi cantik, kenyel dan juga halus. Katanya cuma perlu 8 hari untuk melihat hasilnya, sehari kalian cuma perlu minum 2 buah botol mungil ini aja. Kalau kalian bosen sama rasanya yang gitu-gitu aja. Diva Beauty Drink juga bisa di mix dengan minuman lainnya loh! Salah satu contohnya, bisa di mix dengan orange/apple juice. Berasa kayak cocktail yah? hehehe.


Setelah kita di jelaskan dan di beri demo cara meracik Diva Beauty Drink sesuai selera. Kemudian acara di lanjutkan ke makan siang dan games!



Gak lupa juga buat foto-foto cantik bersama.





Thank you so much buat Diva Beauty, Soiree dan juga Sociovit yang udh mau ngundang aku ke acara launching ini.


Thank you for reading and see you next post! 
(●´・∀・`)ノ”βyё-βyё☆

Find me on
Instagram : @giselavi_
Twitter : @giselavi_
Facebook : GiselaV

You Might Also Like

2 comments

  1. enak banget kalo bisa di mix sama juice gitu :D
    rasanya bisa berubah ubah hihi

    ReplyDelete

Powered by Blogger.

Blogger Ceria

BeautieSquad