Rekening Bersama ♬

12:43 AM

Halo semua~ ( ゚▽゚)/~ 
Karna akhir2 ini banyak banget kasus penipuan di jual-beli online, aku memutuskan untuk nulis ini. 
Kalo kalian sering belanja online, pasti pernah denger sebutan "Rekber". Disini aku mau jelasin apa itu "Rekber". Karena gak semua otrang begitu ngerti soal rekber ini.

Rekening Bersama atau Rekber adalah sistem pembayaran jual beli menggunakan pihak orang ketiga. Pihak ketiga ini adalah penyedia jasa rekber. Nah, biasanya akan ada fee tertentu yang akan dikenakan menurut besarnya jumlah uang transaksi.

Cara kerja rekber, pembeli & penjual bersepakat untuk menggunakan rekber. Setelah pembeli mentransfer uang ke rekber. Pembeli memberi bukti transfer dan di konfirmasi oleh penyedia jasa rekber uangnya sudah masuk, seller mengirim barang lalu memberikan nomor resi pengiriman. Setelah barang yang di beli sampai ke tangan pembeli, pembeli mengkonfirmasikan lagi ke penyedia jasa rekber & juga seller bahwa barang sudah sampai dan sesuai dengan keterangan. Lalu penyedia jasa rekber akan mentransfer uangnya ke seller. Dan transaksi sukses! (`・∀・´)ノ

Pict by google.com

Sebagai contoh Nisa ingin membeli kosmetik ke online shop Dina. Karena Dina masih baru berjualan, Nisa takut tertipu. Lalu Nisa memutuskan untuk memakai jasa rekber Nana. Setelah Nisa dan Dina sepakat menggunakan rekber, lalu Nisa mentransfer uang sesuai kesepakatan + fee rekber ke Nana. Setelah uang di terima Nana, Nisa mengirim barang yang sudah di pesan oleh Nisa. Setelah barang sampai di Nisa, lalu Nisa mengkonfirmasikan baru uang di transfer ke Nisa.

Gimana? Udah pada paham? 
Disini aku sangat menyarankan untuk memakai rekber kalau sellernya masih baru atau masih sedikit testimoninya. Karna sekarang ini sudah mulai rawan banget penipuan di jual beli online, dan mulai menyusahkan seller2 yang trusted.


Disini aku juga mau menawarkan jasa rekber GRATIS. Kenapa gratis? Karna aku kasihan sama buyer2 yang kena tipu, dan ini memang tulus untuk menolong buyer yang takut kena tipu.
Aku gak akan bawa kabur uang kalian kok tenang aja. Online shop ku sangat trusted dari tahun 2012 :p hehe
Gak percaya? Cek sendiri testinya disini.


see you next post (●´・∀・`)ノ”βyё-βyё☆

You Might Also Like

0 comments

Powered by Blogger.

Blogger Ceria

BeautieSquad