Event

Event Report : Begin Your Healty Skin Habits with Bio-Oil x Beautynesia

10:35 PM

Aloha temen-temen!

Jadi tanggal 22 Februari kemarin aku di undang sama Bio-Oil dan juga Beautynesia buat dateng ke acara Talkshow & Sharing Sesion "Begin Your Healthy Skin Habits with Bio-Oil" yang di adain di Lalla Capital Place, Four Season Hotel.


Acaranya di mulai dengan makan cancik bersama, kemudian acara di lanjutkan dengan Talkshow. Pembicara talkshow ini adalah ahli dermatologi dr. Heru Nugraha, Sp. KK dan juga beauty influencer kak Ayu Hastari. Kak Ayu berbagi cerita tentang pengalaman nya menggunakan Bio-Oil semasa kehamilan nya untuk mencegah stretch marks sekaligus membantu memudarkan stretch marks yang sebelumnya sudah ada sebelum kehamilannya.


Kemudian dr.Heru menjelaskan tentang jenis-jenis kulit yang di bagi menjadi beberapa kategori yaitu kulit normal, kering, berminyak, kombinasi dan sensitif. Kulit sehat, normalnya terlihat kencang, warna kulit nya merata dan terasa kenyal. Beberapa cara untuk menjaga kulit sehat adalah untuk rutin membersihkan wajah, rajin eksfoliasi, mengunakan pelembab dan juga sunscreen.


Selain itu dr.Heru juga menjelaskan tentang stretch marks! Jadi stretch mark itu terjadi karna peregangan kulit yang terjadi di waktu yang singkat. Contohnya dalam 6 bulan aku naik 20kg, karna kulitku ketarik banyak,jadi timbul lah stretch marks. Nah stretch marks ini bisa diatasi dengan cara menggunakan Bio-Oil!



Nah, kemudian talkshow di lanjutkan oleh ibu Hartini selaku produk Manager PT Radiant Sentral Nutrindo. Disini Ibu Tini menjelaskan tentang produk Bio-Oil itu sendiri. Bio-Oil adalah product specialist untuk membantu mengatasi masalah kulit, seperti scars, stretch marks, kulit kering dan lain-lain. Dan ternyata Bio-Oil juga bisa di pakai untuk seluruh bagian tubuh juga loh! Mulai dari ujung rambut yang kasar, sampe untuk tumit yang pecah-pecah.

Keunggulan Bio-Oil yaitu kandungan Purcellin Oil yang merupakan gabungan dari minyak alami yang telah mendapatkan tambahan dari ekstrak minyak alami lainnya dan juga ekstrak vitamin. Inilah yang kemudian membuat minyak menjadi tidak lengket karena kepekatan dalam minyak sudah hilang. Ini juga yang membuat Bio-Oil mudah diserap kulit sehingga kulit akan terasa lebih halus dan lembut dalam seketika. Selain itu juga banyak kandungan lainnya seperti Calendula, Lavender, Rosemary, Camomile dan juga vitamin A & E.



Kemudian Ibu Tini juga mendemokan, cara penggunaan Bio-Oil agar lebih menyerap ke kulit. Caranya adalah tuang Bio-Oil ke tempat yang ingin di pakaikan, lalu pijat perlahan dengan menggunakan ujung jari. Pijat nya dengan gerakan melingkar mengikuti arah jarum jam, sampai produknya benar-benar terserap ke kulit.


Selain itu Bio-Oil juga bisa di pake untuk berbagai jenis macam DIY masker loh! Contoh nya untuk masker rambut : haluskan 1 buah daging alpukat, lalu campur dengan 2 sendok makan minyak zaitun + 1 sendok makan madu + 1-5 tetes Bio-Oil . Campur menjadi satu, lalu balurkan di rambut & kulit kepala, diamkan selama 15-20 menit lalu bilas.



Sehabis talkshow, acara di lanjutkan dengan knitting sesion sama Tie-a-knot! Kita diajarin untuk bikin semacam tas untuk mini Bio-Oil yang kita dapetin, dan harus kelar selama satu jam. Ternyata oh ternyata, knitting itu gak segampang itu. Udah satu jam, dan kita masih belum ada yang kelar bikinnya ahaha.


Sehabis sesi knitting, lalu kita mainan games foto! Ini sih seru dan bikin deg-degan parah, karena kita harus foto satu grup dan bikin caption dalam 10 menit aja. Coba bayangin seberapa panik nya kita.
Sayang nya team aku gak menang, tapi aku tetep seneng karna aku jadi punya temen baru!



Setelah itu acara di tutup dengan pemberian hampers untuk para pengisi acara, dan juga pengumuman pemenang games.


Overall acaranya seru banget, karna selain bisa dapetin ilmu. Aku juga jadi dapetin skill dan temen baru! Super happy deh pokoknya.
Thank you so much Bio-Oil Indonesia & Beautynesia.

Thank you for reading and see you next post!
(●´・∀・`)ノ”βyё-βyё☆

Find me on
Instagram : @giselavi_
Twitter : @giselavi_
Facebook : GiselaV

You Might Also Like

6 comments

  1. salah satu produk kesukaan aku. soalnya bisa nyamarin strech mark wkwk

    ReplyDelete
  2. seru bnget ya beb ada acaranya ngerajutnya juga, menarik

    ReplyDelete
  3. Seru banget belajar rajut juga... hehehe

    ReplyDelete
  4. Produk yang sering banget aku pake ini

    ReplyDelete
  5. Aku udah cobain bio oil... Memang bener2 menyamarkan stretch marks sihhh ♥️

    ReplyDelete
  6. Wah keren ya, ternyata banyak manfaatnya..

    ReplyDelete

Powered by Blogger.

Blogger Ceria

BeautieSquad